Peringatan Keamanan
 
Depok, BSSN.go.id – Dharma Wanita Persatuan (DWP) Badan Siber dan Sandi Negara (BSSN) menyelenggarakan ceramah kesehatan dengan tema “Kanker Serviks dan Kesehatan Gigi Mulut” dalam rangka peringatan HUT Ke-79 Republik Indonesia sekaligus memperingati Hari Kebaya Nasional yang dilaksanakan di Auditorium dr.Roebino Kertopat Kantor BSSN Sawangan, Depok, Jawa Barat pada Selasa (6/8/2024).
Dalam ceramah ini, dr. Bifirda Ulima selaku narasumber pertama di acara tersebut menjelaskan pentingnya deteksi dini melalui pemeriksaan pap smear dan vaksinasi HPV. Selain itu, dibahas juga faktor risiko, gejala awal, dan metode pengobatan yang tersedia. Hal ini mengingat kanker serviks merupakan salah satu jenis kanker yang paling umum di kalangan wanita.
Kegiatan dilanjutkan dengan paparan dari narasumber kedua yaitu drg. Ade Safitri terkait kesehatan gigi dan mulut. Kesehatan gigi dan mulut merupakan aspek penting kesehatan secara keseluruhan. Gigi yang sehat dan bersih bukan hanya untuk penampilan yang menarik, tetapi juga memiliki peran penting dalam proses mencerna makanan, berbicara, dan menjaga kesehatan tubuh.
Acara ini tidak hanya bertujuan untuk memberikan informasi, tetapi juga untuk menginspirasi dan memotivasi masyarakat khususnya pegawai BSSN untuk lebih peduli terhadap kesehatan mereka.
Ceramah kesehatan yang diselenggarakan oleh DWP BSSN ini merupakan langkah positif dalam meningkatkan kesadaran dan pengetahuan pegawai BSSN. Dengan adanya ceramah itu diharapkan dapat meningkatkan kesadaran dan pengetahuan pegawai tentang pentingnya pencegahan kanker serviks dan kesehatan gigi mulut. 
Kembali ke Artikel