Personal
 
Medan, BSSN.go.id – Memasuki hari ke-9 sejak pembukaan Pekan Olahraga Nasional (PON) XXI Aceh-Sumut 2024, Badan Siber dan Sandi Negara (BSSN) terus mendukung terselenggaranya gelaran PON tersebut berjalan lancar, khususnya di bidang keamanan siber. Hal itu disampaikan oleh personil Satgas di Posko Pengamanan Siber dan Sandi PON XXI Wilayah Sumatera Utara di Medan pada Selasa (17/9/2024).
Dalam penyelenggaraan PON XXI ini BSSN telah menyiapkan Tim Satgas Pengamanan Siber dan Sandi PON XXI 2024 yang merupakan gabungan pegawai BSSN dari berbagai unit kerja yang memiliki tugas pengamanan siber dan sandi, pengamanan sinyal, pengendalian informasi dan komunikasi publik.
Di hari ini, Selasa (17/9) khususnya arena pertandingan di Provinsi Sumatera Utara, terdapat 21 cabang olahraga yang akan melanjutkan pertandingan. Pada masing-masing arena itu terdapat perlengkapan yang terus dimonitor oleh Satgas dari berbagai istansi yang terlibat dalam pengamanannya, tak terkecuali BSSN.
Dalam melaksanakan tugas pengamanan ini, Satgas BSSN selalu berkoordinasi dan berkolaborasi dengan panitia penyelenggaraan PON XXI dan pemangku kepentingan lainnya.   
Kembali ke Artikel