Depok, BSSN.go.id – Badan Siber dan Sandi Negara menyelenggarakan Rapat Kerja (Raker) Triwulan III Tahun 2024 yang diselenggarakan selama 3 hari di Aula dr. Roebiono Kertopati, Kantor BSSN Sawangan, Depok, Jawa Barat pada tanggal 7-9 Oktober 2024.
Raker triwulan III tahun ini mengusung tema “Membangun Keamanan Siber Nasional Melalui Refleksi Capaian Kinerja BSSN 2010-2024 dan Rencana Strategis BSSN 2025-2029” yang pada kesempatan kali ini mengundang narasumber oleh Prof. Dr. Ir. Bambang Riyanto Trilaksono dari ITB.
Pada Raker ini Kepala BSSN Hinsa Siburian membuka sekaligus memberikan arahan terkait capaian kegiatan periode 2019-2024 dan rencana strategis 2025-2029 di lingkungan BSSN.
“Saya berharap melalui kegiatan rapat kerja ini, kita dapat mengevaluasi secara umum kegiatan-kegiatan yang sudah dilakukan dan meningkatkan ide, gagasan, dan keputusan yang strategis untuk meningkatkan peran dan tugas BSSN pada masa periode yang akan datang khususnya rencana strategis 2025-2029,” ujar Hinsa.
Selain itu, Hinsa juga menekankan kepada seluruh jajaran pimpinan dan bawahan untuk terus membangun solidaritas dan sinergisitas antar unit kerja agar tantangan ke depan dapat menjadi lebih ringan dan mudah untuk mencapai hasil yang diharapkan bersama.
“Mari kita bersama-sama, bersatu padu dalam menyeselesaikan tantangan dan hambatan dalam mengatasi hambatan, dan menciptakan lingkungan yang nyaman sehingga dapat mendukung pertumbuhan dan kemajuan organisasi kita,” pinta Hinsa.
Sementara itu, Prof. Dr. Ir. Bambang Riyanto Trilaksono dalam paparannya menyampaikan materi “Ancaman dan Peluang Pemanfaatan Arfificial Inteligence dalam Mendukung Keamanan Siber Nasional”.
Acara ini dihadiri oleh Wakil Kepala BSSN A. Rachmad Wibowo, Sekretaris Utama Y.B. Susilo Wibowo, Deputi Bidang Operasi Keamanan Siber dan Sandi Dominggus Pakel, Deputi Bidang Keamanan Siber dan Sandi Pemerintahan dan Pembangunan Manusia Sulistyo, Deputi Keamanan Siber dan Sandi Perekonomian Slamet Aji Pamungkas, serta seluruh Pejabat Tinggi Pratama, serta perwakilan pegawai di lingkungan BSSN.