Jakarta, BSSN.go.id – Kepala Badan Siber dan Sandi Negara (BSSN) Hinsa Siburian meninjau Stadion Utama Gelora Bung Karno (GBK) yang akan digunakan untuk Misa Paus Fransiskus sore ini.
“Kami ingin memastikan kesiapan Satgas Siber dan Sandi BSSN sehingga acara dapat terselenggara dengan baik,” kata Hinsa di sela inspeksinya di GBK, Kamis (5/9/2024) siang.
Dalam inspeksinya, Kepala BSSN Hinsa Siburian melaksanakan kontrol dan memberikan briefing kepada Satgas Siber dan Sandi terkait kesiapan pengamanan Misa Paus Fransiskus.
“Inspeksi ini guna memastikan kesiapan seluruh personil berikut sarana pendukung dalam rangka pengamanan Misa Paus Fransiskus agar berjalan aman, lancar dan sukses,” kata Hinsa.
Ia juga menekankan bahwa setiap personil harus selalu mengedepankan profesionalisme, tanggung jawab, dan integritas dalam melaksanakan tugas dan fungsinya masing-masing.
BSSN mengerahkan Satgas Pengamanan Siber dan Sandi gabungan dari Direktorat Operasi Keamanan Siber, Direktorat Pengendalian Informasi, Direktorat Operasi Keamanan Sandi, dan Komunikasi Publik.
Adapun pengamanan yang dilakukan BSSN diantaranya monitoring, identifikasi, proteksi, deteksi, penanggulangan dan pemulihan ke seluruh infrastruktur dan aset yang digunakan pada kegiatan tersebut.
BSSN juga melakukan monitoring dan analisis media sosial dan media online terkait isu-isu keamanan siber yang bersifat sosial, serta melakukan kontra atau penguatan narasi selama pelaksanaan acara itu di GBK.
“Satgas Pengamanan Siber dan Sandi BSSN juga akan melakukan kontra penginderaan, pengamanan dan pemetaan sinyal, serta gelar jaring komunikasi yang aman untuk suksesnya acara Misa tersebut,” ujar Hinsa.
Acara Misa Suci atau Perayaan Ekaristi bersama Paus Fransiskus dijadwalkan akan digelar di Stadion Utama GBK pada Kamis, 5 September 2024 pukul 17.00 WIB. Kegiatan peribadatan itu informasinya akan dihadiri oleh 80 ribu umat Katolik.
Di hari yang sama sebelum memimpin misa akbar di GBK, Paus Fransiskus akan menghadiri pertemuan dengan tokoh lintas agama di Masjid Istiqlal.
Paus Fransiskus telah berada di Indonesia pada 3 September 2024. Ia tiba di Bandara Soekarno-Hatta pukul 11.30 WIB setelah melalui perjalanan selama 14 jam menggunakan pesawat Italian Airways dari Roma.
Paus akan melanjutkan perjalanan ke Papua Nugini, Timor Leste, dan Singapura setelah menyelesaikan rangkaian kunjungannya ke Indonesia dalam misi perjalanan apostolik.