Jakarta, BSSN-go.id – Kepala Badan Siber dan Sandi Negara (BSSN) Hinsa Siburian bertemu dengan President & CEO US-ASEAN Business Council Ted Osius dalam kegiatan United States – Asean Business Council (US – ABC) Business Mission 2022 yang digelar di Hotel Fairmont, Jakarta Selatan, Rabu (24/8/2022).
Membuka kegiatan pertemuan yang suddah digelar kesekian kali antara BSSN dan US-ABC tersebut Ambassador Ted berharap pertemuan kali ini dapat membuahkan kesepakatan kegiatan baru sebagai bentuk penguatan kolaborasi kerja sama keamanan siber yang telah terjalin selama ini.
Ted juga menyatakan rasa terima kasih BSSN telah bersedia hadir seraya berharap diskusi pada pertemuan tersebut dapat mempererat dan menciptakan kerja sama lainnya di mas mendatang.
Dalam kesempatan tersebut Hinsa menyatakan keterlibatan BSSN dalam pertemuan tersebut merupakan bentuk komitmen BSSN dalam mendukung perekonomian Indonesia melalui penguatan kolaborasi dengan US – ABC dan perusahaan anggota melalui kerja sama yang saling menguntungkan.
Hinsa percaya kolaborasi antara berbagai pihak termasuk dengan berbagai pihak dari luar negeri merupakan kunci Indonesia pulih lebih cepat dan bangkit lebih kuat.
“BSSN membuka kesempatan seluas-luasnya berbagai pemangku kepentingan keamanan siber, baik dari dalam maupun dari luar negeri, untuk menjalin kerja sama mewujudkan ruang siber yang aman,” ujare Hinsa.
Hinsa menyebut kerja sama antara BSSN dengan US-ABC dan perusahaan anggota harus bisa meningkatkan kapasitas dan kapabilitas keamanan siber Indonesia, terutama dalam bidang literasi dan kampanye kesadaran keamanan siber bagi masyarakat.
“Kerja sama juga bisa terkait dengan sharing information di bidang keamanan siber khususnya terkait upaya mengantisipasi ancaman dan memitigasi serangan siber,” jelas Hinsa.
Kegiatan tersebut dihadiri oleh Deputi Bidang Strategi dan Kebijakan Keamanan Siber dan Sandi BSSN Dono Indarto, Deputi Bidang Operasi Keamanan Siber dan Sandi BSSN Dominggus Pakel, Deputi Bidang Keamanan Siber dan Sandi Perekonomian BSSN Markos, Direktur Strategi Keamanan Siber dan Sandi BSSN Sulistyo, Direktur Keamanan Siber dan Sandi Industri BSSN Intan Rahayu, Tenaga Ahli BSSN Hokky Situngkir, dan Juru Bicara BSSN Ariandi Putra.
Kegiatan tersebut dihadiri juga oleh perwakilan perusahaan anggota US–ABC diantaranya Amazon Web Services, HP Inc., IBM, Agoda, Bower Group Asia, BP, Citi, Jhpiego, Mastercard, S&P Global, Salesforce, Stripe, UL, UPS, US Dairy Export Council, dan Zuellig Pharma.