Peringatan Keamanan
 
Jakarta, BSSN.go.id – Badan Siber dan Sandi Negara (BSSN) Republik Indonesia melalui Direktorat Operasi Keamanan dan Pengendalian Informasi menyelenggarakan kegiatan peningkatan budaya keamanan siber di Indonesia yang dinamai Gerakan Literasi Keamanan Siber (GELITIKS) di SMA 17 Jakarta pada Selasa (20/8/2024).
Kegiatan ini ditujukan untuk pelajar SMA sebagai kategori usia dengan pengguna internet terbanyak. Materi disampaikan oleh Narasumber BSSN Nurul Hasani dengan tema “Peran Generasi Z dalam Membentuk Budaya Kesadaran Keamanan Siber”.
Saat kegiatan tersebut dilangsungkan, peserta mendapatkan pencerahan terkait keamanan siber, antara lain tugas dan fungsi BSSN, ancaman serangan siber teknis dan sosial, etika berinternet, penggunaan media sosial, serta tindak lanjut jika sudah terkena kejahatan siber.
BSSN mengajak siswa SMA 17 menjadi BESTI Contributor (Berita Edukasi Siber Sosial Terkini) dan SKKS (Survei Kesadaran Keamanan Siber). Siswa juga diberikan materi pengenalan Poltek SSN sebagai salah satu perguruan tinggi kedinasan di bawah BSSN.
Pada kegiatan tersebut narasumber menjawab sejumlah pertanyaan dari peserta, salah satunya terkait bagaimana caranya tidak adanya kebocoran data terjadi di internet. Narasumber menyampaikan salah satu solusi dengan meningkatkan kesadaran keamanan siber bagi masyarakat sehingga peluang terjadinya kerugian akibat kejahatan siber dapat terkurangi.
Kegiatan ini mendapatkan feedback positif dari peserta kegiatan yang merupakan remaja SMA dengan umur dan lokasi pengguna internet terbanyak. Pada kegiatan tersebut BSSN berharap siswa yang hadir bisa meneruskan pesan yang disampaikan kepada masyarakat di sekitarnya agar dapat lebih sadar dengan keamanan siber.
Pihak SMAN 17 Jakarta merasa sangat terhormat dapat menerima BSSN sebagai tamu dan memberikan materi tren keamanan siber sesuai dengan perkembangan teknologi bagi para siswa, serta berharap agar dapat berkolaborasi dengan BSSN pada kegiatan-kegiatan selanjutnya. 
Kembali ke Artikel