Depok, BSSN.go.id – Badan Siber dan Sandi Negara (BSSN) menerima kunjungan industri siswa-siswi SMK Negeri 2 Tasikmalaya bersama guru pendamping di Aula dr. Roebiono Kertopati Kantor BSSN Sawangan, Depok, Jawa Barat pada Rabu (25/9/2024).
Sebanyak 72 pelajar SMK Negeri 2 Tasikmalaya program keahlian Teknik Jaringan Komputer dan Telekomunikasi (TJKT) beserta guru pendamping diterima oleh Yudhi Hernawan selaku perwakilan dari Biro Hukum dan Komunikasi Publik BSSN. Dalam kunjungan ini mereka diberikan pemahaman tentang pentingnya keamanan siber serta cara menjaga keamanan informasi di era digital saat ini.
Yayan Supriatna, Wakil Kepala Sekolah Bidang Humas/Hubin SMKN 2 Tasikmalaya, selaku pimpinan rombongan mengucapkan terima kasih atas kesempatan yang diberikan untuk berkunjung ke BSSN.
“Saya ucapkan terima kasih kepada BSSN yang sudah memperkenankan kami SMKN 2 Tasikmalaya untuk berkunjung kesini. Jadi cita-cita kami berkunjung ke BSSN ini karena di sekolah kami ada materi sistem keamanan jaringan. Dimana kita harus bisa menjaga dan harus tahu peluang bocornya seperti apa. Jadi jangan sampai menjaga tanpa mengetahui peluang bocornya, sebab kami ingin bisa menjaga dengan baik,” ujar Yayan.
Pada kesempatan yang sama, Yudhi Hernawan menyambut baik kunjungan siswa-siswi SMKN 2 Tasikmalaya ke BSSN. Ia menyampaikan bahwa kunjungan seperti ini adalah salah satu bentuk kolaborasi BSSN dengan lingkup sekolah yang bertujuan untuk terus memberikan literasi keamanan siber.
“Kami sangat senang atas kehadiran teman-teman semua datang ke BSSN untuk kunjungan industri, mudah-mudahan dengan kunjungan ini dapat menambah wawasan terkait keamanan siber di Indonesia. Dan beruntungnya temen-temen di jurusan TJKT ini, nantinya setelah lulus SMK bisa mengikuti pendaftaran seleksi penerimaan taruna di Politeknik Siber dan Sandi Negara,” ungkap Yudhi.
Kemudian acara dilanjutkan dengan pemaparan materi yang disampaikan oleh Daffa Akbar tentang gambaran tugas dari operasi keamanan siber BSSN dan R. Ahmad Imanullah Zakariya tentang profil Politeknik Siber dan Sandi Negara.
Kunjungan industri ini diharapkan dapat memperluas wawasan para siswa-siswi tentang pentingnya menjaga keamanan siber. BSSN pun mengajak para pelajar SMKN 2 Tasikmalaya untuk turut serta menjaga ruang siber dan mendukung terciptanya ruang siber global yang terbuka, aman, stabil dan bertanggung jawab.