Web Programming
Bandung, BSSN.go.id – Kepala Badan Siber dan Sandi Negara (BSSN) Hinsa Siburian memberikan pengarahan kepada 99 taruna-taruni Politeknik Siber dan Sandi Negara (Polktek SSN) yang sedang mengikuti kegiatan Latihan Dasar Kepemimpinan di Pusat Pendidikan dan Latihan Pasukan Khusus (Pusdiklatpassus) Jatijajar pada 31 Oktober 2022 hingga 29 November 2022.

“Asah terus intelligence quotient, emotional quotient, serta spiritual quotient Kalian, tumbuhkan nilai-nilai Pancasila dalam berbangsa dan bernegara, ikuti perkembangan iptek, perdalam ilmu agama, serta hormati dan pegang teguh budaya adiluhung bangsa kita,” tutur Hinsa dalam Jam Komandan yang digelar di Gedung Soedirman Kompleks Pusdiklatpassus Batujajar, Bandung Barat, Jawa Barat, Senin (28/11/2022).

Hinsa menekankan agar seluruh taruna-taruni Poltek SSN senantiasa bersyukur dan meluruskan niat memberikan pengabdian yang tulus dan ikhlas kepada Tuhan, orang tua, bangsa, dan negara. Hinsa menyebut taruna-taruni Poltek SSNsebagai kebanggaan bangsa Indonesia yang merupakan calon penerus tongkat kepemimpinan dan pengambil kebijakan pengelolaan keamanan siber dan sandi di BSSN.

“Taruna sebagai punggawa keamanan siber nasional harus senantiasa mengasah kemampuan untuk menjadi sumber daya manusia siber dan sandi yang unggul dan berjiwa Pancasila,” pesan Hinsa.

Selanjutnya Hinsa menyampaikan kini BSSN sedang menyusun Strategi Keamanan Siber Nasional (SKSN) yang akan dituangkan dalam bentuk rancangan peraturan perundang-undangan berupa peraturan presiden.

“SKSN disusun sebagai acuan bersama seluruh pemangku kepentingan keamanan siber nasional dalam mengembangkan kebijakan keamanan siber. SKSN disusun selaras dengan nilai-nilai dasar kehidupan berbangsa dan bernegara yang berlandaskan ideologi Pancasila sebagai falsafah hidup, kultur strategis, dan dasar kekuatan bangsa,” tegas Hinsa.

Kegiatan tersebut dihadiri juga oleh Danpusdiklatpassus Kopassus Agus Sasmitha, Direktur Poltek SSN Tjahjo Khurniawan, serta pejabat dan perwira terkait di lingkungan Pusdiklatpassus dan BSSN.

Kembali ke Artikel